Filter
Bersihkan semua

4 Products
Filter
Rating rendah ke tinggi
Rating tertinggi
Default
Menampilkan 12 dari 4 produk
MUAT LEBIH BANYAK
empty item icon

Produk tidak ditemukan

Saat ini tidak ada produk untuk kategori ini

Kami tidak dapat menemukan hasil apa pun untuk pencarian Anda. Saring ulang dan coba lagi.

Video Cara - Kompor Tanam Induksi

Cara menggunakan Induksi Top Table
Cara menggunakan Induksi Top Table
Cara Merebus Ayam Dengan Induksi
Cara Merebus Ayam Dengan Induksi
Cara Melelehkan Cokelat Dengan Induksi
Cara Melelehkan Cokelat Dengan Induksi
Cara Menggunakan Wajan Masak Dengan Induksi
Cara Menggunakan Wajan Masak Dengan Induksi
Cara Membuat Sup Cina Dengan Induksi
Cara Membuat Sup Cina Dengan Induksi
Cara Mendapatkan Hasil Terbaik Dari Kompor Tanam Induksi
Cara Mendapatkan Hasil Terbaik Dari Kompor Tanam Induksi

Selamat datang di halaman informasi produk kompor induksi tanam Electrolux

Masak dengan presisi menggunakan kompor induksi tanam Electrolux. Dengan kaca elegan serta pilihan 2 & 4 tungku, tingkatkan pengalaman memasak Anda sekarang!

Apa itu kompor induksi?

Kompor induksi memanaskan peralatan masak langsung melalui medan elektromagnetik, sehingga proses memasak jadi lebih cepat dan tepat. Teknologi ini memastikan panas tersebar merata dan mudah disesuaikan sehingga cocok untuk berbagai kebutuhan memasak.

Kompor induksi memanaskan panci atau wajan secara langsung, sehingga mengurangi panas yang terbuang dan membuat permukaan kompor lebih aman serta lebih hemat energi.

Temukan informasi penting lainnya di artikel kami yang berjudul Apa itu kompor induksi & bagaimana cara kerjanya?

Jenis kompor induksi

Kompor induksi tersedia dalam berbagai pilihan yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan dan tata letak dapur Anda:

  • Kompor induksi tanam: Menyatu dengan meja dapur sehingga terlihat lebih rapi dan modern. Cocok untuk Anda yang menginginkan perangkat permanen dengan desain elegan, yang dilengkapi fitur-fitur canggih dan beberapa tungku.
  • Kompor induksi freestanding: Perangkat terpisah yang dapat dipindahkan dan ditempatkan sesuai kebutuhan, sehingga lebih fleksibel dan praktis. Dengan perpaduan keunggulan teknologi induksi dan portabilitas yang ditawarkan, kompor ini cocok untuk Anda yang tinggal di rumah sewa atau suka menata ulang dapur.

Ukuran & dimensi kompor induksi

Ukuran kompor induksi

Kompor induksi tersedia dalam berbagai ukuran dan dimensi untuk memenuhi berbagai kebutuhan memasak. Berikut gambaran singkat ukuran dan dimensi kompor induksi yang paling populer:

Jumlah tungku

Dimensi kompor induksi (cm)

Kompor induksi 2 tungku

L: 70, D: 68, T: 4

Kompor induksi 3—4 tungku

L: 80, D: 52, T: 5

Pilih kompor induksi sesuai jumlah anggota keluarga Anda

Jumlah anggota keluarga sangat penting dalam menentukan jumlah tungku kompor induksi yang Anda butuhkan:

Jumlah anggota keluarga

Jumlah tungku yang disarankan

1-2 orang

Kompor induksi portabel atau 2 tungku

3-4 orang

Kompor induksi 3 tungku

5+ orang

Kompor induksi 4+ tungku

Dengan memilih kompor induksi yang tepat, Anda bisa mengolah berbagai variasi masakan dan memenuhi porsi makanan sehari-hari sesuai kebutuhan keluarga Anda.

>>> Tonton video tutorial tentang kompor induksi

Panci dan wajan jenis apa yang paling cocok digunakan pada kompor induksi?

Untuk menggunakan kompor induksi listrik, pastikan peralatan masak Anda terbuat dari bahan magnetis, seperti cast iron atau stainless steel. Peralatan masak non-magnetik, seperti aluminium atau kaca, tidak akan berfungsi kecuali bagian dasarnya punya bahan magnetis. Untuk hasil terbaik, cari peralatan masak yang berlabel "kompatibel dengan kompor induksi".

Berikut adalah pilihan material panci dan wajan yang paling cocok digunakan pada kompor listrik induksi:

  • Cast iron: Sangat magnetis dan mampu menyimpan panas dengan baik, sehingga cocok untuk digunakan memasak di kompor induksi.
  • Stainless steel: Kebanyakan cocok untuk induksi, tapi pastikan bagian dasarnya memiliki bahan magnetis.
  • Magnetic stainless steel: Dirancang khusus untuk kompor induksi, menawarkan perpindahan panas yang efisien.

Kompor listrik vs kompor induksi vs kompor gas

Saat memilih kompor, pastikan Anda memahami perbedaan antara kompor listrik (radiasi), gas, dan induksi.

  • Kompor listrik radiasi: Memberikan panas yang merata dan gampang dibersihkan. Cocok bagi Anda yang ingin memasak dengan mudah tanpa perlu peralatan khusus.
  • Kompor listrik induksi: Memanaskan peralatan masak langsung dengan medan elektromagnetik, membuat proses memasak jadi lebih cepat dan hemat energi. Kompor ini juga memberikan kontrol suhu yang akurat dan tetap dingin di permukaan, sehingga lebih aman saat memasak.
  • Kompor gas: Memberikan panas langsung dengan kontrol suhu yang akurat dengan nyala api yang kentara, lebih disukai oleh banyak koki untuk memanggang dan merebus.

Masih bingung memilih kompor yang cocok untuk Anda? Baca postingan ini untuk lebih memahami kelebihan dan kekurangan kompor induksi, kompor gas, dan kompor keramik.

Mengapa memilih kompor induksi tanam Electrolux

Kompor induksi tanam Electrolux dilengkapi berbagai fitur inovatif untuk meningkatkan pengalaman memasak Anda:

  • Teknologi induksi: Aman, cepat, dan hemat energi, dengan kontrol suhu yang presisi untuk hasil masakan yang sempurna.
  • PowerBoost: Memberikan panas seketika, cocok untuk merebus makanan dengan cepat atau membakar secara intens.
  • Hob2Hood: Otomatis menyesuaikan pengaturan cooker hood sesuai dengan aktivitas kompor, sehingga sirkulasi udara lebih optimal.
  • Fungsi manajemen daya: Membantu Anda menggunakan energi dengan efisien, sehingga Anda bisa memasak beberapa hidangan sekaligus tanpa membebani listrik di dapur.
  • Indikator sisa panas: Memberi tahu Anda saat permukaan kompor masih panas, sehingga Anda bisa lebih aman dan terhindar dari risiko terbakar.

Dengan berbagai fitur canggih ini, kompor induksi tanam Electrolux mampu memberikan pengalaman memasak yang efisien dan menyenangkan. Desainnya yang ramping cocok untuk semua jenis dapur, sementara teknologi inovatifnya memastikan setiap hidangan dimasak dengan mudah dan presisi. Anda bisa membaca panduan membeli kompor untuk mengetahui tips penting dalam memilih kompor tanam yang tepat.

Lihat koleksi kompor tanam kami, termasuk kompor induksi dan kompor gas, untuk mempermudah dan meningkatkan pengalaman memasak Anda.

compare channel adviser image
Beli
    (0804) 111 9999