Trik penting buat anda yang ingin memulai hobi memasak

2 menit membaca |

Trik Penting Buat Anda yang Ingin Memulai Hobi Memasak

 

Tidak hanya jadi hobi yang menyenangkan keluarga, kini hobi memasak pun bisa jadi modal Anda untuk merintis sebuah karier, minimalnya jadi YouTubers dengan menyajikan tutorial cara memasak, atau cara mengolah bahan masakan sebelum dimasak.

 

Tapi sebelum itu, agar hasilnya lebih maksimal, sebaiknya perhatikan dulu beberapa hal berikut ini sebelum memulai hobi memasak.

 

Memiliki Sumber Resep Terpercaya

 

Bagi mereka yang baru belajar masak, resep bagaikan kitab suci yang harus digunakan sebagai panduan agar menghasilkan masalakan lezat. Dari mulai penggunaan garam, penyedap rasa, cara memotong sayuran, mengolah daging, dan lainnya, harus dilakukan sesuai resep.

 

Ada banyak buku resep yang bisa dipilih, ataupun artikel tentang resep tertentu di dunia maya. Tapi ingat, pastikan sumbernya benar-benar terpercaya.

 

Memiliki Perlengkapan

 

Bagaimana mungkin Anda ingin belajar memasak, sementara kompor saja tidak ada, pisau tidak punya, bahkan wajan saja minjam dari tetangga.

 

Sebelum belajar masak, pastikan semua alat-alat yang dibutuhkan untuk memasak sudah tersedia. Minimalnya, Anda harus punya perlengkapan dapur standar, seperti kompor, pisau, wajan, cobek, wadah adonan berbagai ukuran, dan perlengkapan lainnya.

 

Gunakan Bahan Berkualitas

 

Untuk hasil masakan yang lebih maksimal, pastikan Anda memilih bahan-bahan yang berkualitas. Misalnya, gunakan cokelat asli yang terbuat dari bubuk kakao, bukan cokelat kiloan, gunakan tepung dengan merek terpercaya, dan bahan-bahan lainnya.

 

Sedikit mahal memang, tapi bahan yang berkualitas akan menuntun Anda untuk menghasilkan masakan yang enak dan layak untuk dikonsumsi.

 

Gabung Dengan Komunitas Memasak

 

Electrolux Indonesia Blog

 

Ini yang paling penting. Selain dari resep, cobalah untuk bergabung dengan komunitas memasak. Untuk memfasilitasi hal ini, Electrolux hadir dengan Electrolux Taste and Care Center.

 

Di sini, Anda tidak hanya diperkenalkan dengan produk-produk terbaik Electrolux dan bisa mencobanya sendiri, tapi juga ada program cooking class dan baking class yang langsung dipandu oleh para chef profesional dan Home Cook Moms.

 

Dengan nongkrong di Electrolux Taste and Care Center, Anda tidak hanya tahu tentang produk-produk Electrolux, tapi juga dipandu untuk pintar masak dan memaksimalkan fungsi dari perabotan dapur Anda. Bagaimana, keren bukan?

compare channel adviser image
Beli
    (0804) 111 9999