Cangkang telur bermanfaat buat kesehatan kita, loh!

2 menit membaca |

Cangkang Telur Untuk Kesehatan


Telur adalah salah satu bahan makanan paling fleksibel yang pernah ada. Anda butuh hidangan pasta? Roti? Kue? Atau bahkan hidangan berupa telur? Rebus? Dadar? Ceplok? Apapun itu, bisa saja!

Sarat akan protein dan kolin, telur dianggap sebagai makanan yang praktis, efisien, dan sehat. Telur pun juga digunakan dalam berbagai hidangan dikarenakan sifatnya yang serbaguna dan mudah untuk dimasak dan dikonsumsi.

Namun, siapa sangka kalau cangkang (kulit) telurnya pun bisa dikonsumsi bagi manfaat kesehatan kita?

Betul banget, cangkang telur mengandung mikronutrien yang luar biasa. Cangkang telur terbuat dari kalsium karbonat, salah satu bentuk kalsium yang paling umum. Kalsium karbonat dapat ditemukan di kerang dan terumbu karang. Namun, kalsium ini pun tersedia paling banyak dalam kalsium yang biasa ditemukan di supermarket.

Nah, Anda pun juga bisa membuat suplemen kulit telur sendiri di rumah! Tidak hanya praktis, ini pun dapat membantu Anda mengurangi limbah organik dengan menggunakan berbagai sisa makanan sebagai konsumsi Anda.

Sebelum mengkonsumsi, pastikan dulu bagi Anda untuk mencuci cangkang telurnya! Bilas membran yang menempel di dalam cangkang dan rebus selama beberapa menit. Gunakan Kompor Tanam Induksi dari Electrolux untuk mengatur daya tahan api secara mudah dan cepat.

Hebatnya, Kompor Tanam Induksi dari Electrolux dapat merebus 1 liter air dalam jangka waktu 3 menit saja. Bayangkan betapa mudah dan singkatnya Anda merebus cangkang telur Anda?!

Selain merebus cangkang telur. Cara lainnya adalah Anda dapat juga memanaskan cangkang telur di oven. Dalam suhu 180 derajat Celsius, taruh cangkang di atas nampan oven selama 10 menit.

Nah, untuk menghaluskan cangkang telur, ada dua cara. Anda dapat menggunakan food processor atau digiling dengan lumpang (pestle & mortar). Pastikan agar cangkang telurnya menjadi halus. Agar aman dikonsumsi, cangkang telurnya harus sudah menjadi seperti bubuk layaknya bubuk susu.

Menurut jurnal kesehatan di National Library of Medicine yang dikepalai oleh Lucas R Brun, bubuk cangkang telur dapat ditambahkan ke makanan atau jus dan smoothies. Beberapa makanan yang bisa ditaburi bubuk cangkang telur seperti roti, pasta atau makanan yang dibalut tepung roti.

Untungnya, ketahanan bubuk cangkang telur dapat bertahan berlangsung hingga tiga minggu, jika disimpan dengan cara yang sesuai. Idealnya seperti disimpan di dalam wadah kedap udara dan ditaruh di kulkas atau freezer.

Sudah tahu kan caranya? Yuk cobain sekarang di rumah Anda!

compare channel adviser image
Beli
    (0804) 111 9999