Ayam panggang merupakan salah satu sajian spesial yang sebenarnya cukup mudah dibuat. Tapi faktanya, banyak orang yang kerap gagal dalam mengolah sajian ini.Bisa matang sebagian, ada juga bagian yang malah gosong, bumbu tidak tercampur sempurna dan masalah lainnya.
Nah biar nggak gagal lagi, mendingan Anda simak resep ayam panggang anti gagal berikut ini.
Bahan Utama
- 1 ekor ayam (bisa utuh, bisa dipotong-potong sesuai selera).
- 8 siung bawang merah.
- 3 siung bawang putih.
- 6 butir kemiri disangrai
- 1 ruas jahe, dibakar dan digeprek.
- 2 batang serai, digeprek.
- 5 lembar daun jeruk nipis.
- 500 ml santan.
- ½ sdt ketumbar, disangrai.
- 3 sdm kecap manis.
- 1 sdm saus tomat.
- 1 buah jeruk nipis, diperas ambil airnya.
- Garam secukupnya.
- Kecap manis secukupnya.
Cara Membuat
1. Cuci daging ayam hingga bersih, kemudian lumuri dengan perasan air jeruk nipis, garam dan kecap manis. Diamkan selama 30 menit agar bumbu meresap sempurna.
2. Haluskan bawang putih, bawang merah, jahe, ketumbar dan kemiri. Sisihkan.
3. Tumis ayam, masukkan serai, kecap manis, garam, daun jeruk dan saus tomat. Aduk-aduk hingga bumbu meresap.
4. Masukkan santan dan aduk- aduk sampai matang, dan ayam kering. Angkat, dan langsung lumuri ayam dengan bumbu halus tadi. Sisihkan.
5. Siapkan loyang yang telah dialasi alumunium foil dan diolesi margarin, masukkan ayam dan panggang dalam oven atau microwave dalam suhu 170 derajat celcius, selama 20 menit.
6. Jika sudah matang dan berwarna kecoklatan, keluarkan dan sajikan.
Agar hasilnya maksimal, selalu gunakan Microwave Electrolux EMS3087X. Produk ini sudah dilengkapi dengan Grill dan Convection. Dengan begitu, Anda lebih mudah menyajikan ayam panggang, tanpa harus repot dengan arang, gas atau alat panggang lainnya.
Selain itu, Electrolux EMS3087X dilengkapi dengan Program Memasak Otomatis, Anda hanya butuh menekan satu tombol untuk menghasilkan masakan yang lezat. Ada juga fitur Defrost yang memudahkan Anda untuk melunakkan daging atau ikan beku, dan berbagai fitur lainnya.
Untuk Anda yang khawatir anak-anak akan menyelinap ke dapur dan memencet-mencet tombol microwave, jangan khawatir karena microwave ini sudah dilengkapi dengan fitur child lock, fitur steam makanan lengkap dengan mangkuk steam, dan fitur keren lainnya. Gimana, menarik bukan?
>>> Baca lebih lanjut: Cara membersihkan oven microwave