Saat musim hujan tiba dan pakaian tidak bisa kering maksimal karena cuaca yang lembab, banyak orang yang kemudian memilih untuk menggunakan dryer. Alasannya, selain lebih mudah, pakaian pun bisa cepat kering dengan maksimal tanpa khawatir diserang bau apek.
Tapi sayang, banyak orang yang berpikir jika menggunakan mesin pengering dapat menyebabkan tagihan listrik membengkak. Hal ini disebabkan karena kebanyakan mesin pengering menggunakan daya sekitar 2000-3000 watt.
Tapi Benarkah Memakai Dryer Boros Listrik?
Untuk peningkatan tagihan listrik mungkin akan terjadi karena memang ada penambahan beban, tapi sebesar apa. Apakah benar akan membuat dompet Anda jebol? Sebelum menduga-duga, sebaiknya kita lakukan perhitungan sederhana berikut ini.
Contohnya, kebanyakan keluarga Indonesia mencuci 2 kali seminggu (8 kali per bulan), dengan lama pengeringan pakaian menggunakan dryer sekitar 2-3 jam untuk sekali cuci (tergantung kualitas d dan jenis pakaian yang dikeringkan. Terkadang bisa kurang, tapi bisa juga lebih)
Dengan kata lain, kita akan mendapatkan rumus perhitungan :
Dengan dryer UltimateCare Electrolux, daya maksimal hanya 1650watt, satu cycle pengeringan hanya membutuhkan listrik sebesar 3.39Kwh.
Untuk mengetahui jumlah tagihan listrik yang harus dikeluarkan, maka kita bisa menggunakan rumus:
Biaya listrik = pemakaian (KWH) x Tarif Dasar Listrik (TDL).
Biaya listrik = 3.31 x Rp. 1.467 per kWh = Rp 4.973.13
Jadi dengan penggunaan 8 kali per bulan, Anda hanya perlu membayar uang tambahan listrik sebesar Rp 39.785,04 per bulan.
Perhitungan ini didapat jika Anda menggunakan listrik dengan kategori Non Subsidi (TDL = Rp. 1.467 per kWh). Cukup murah bukan?
Nah agar lebih murah lagi, sebaiknya pilih Dryer UltimateCare, yang dibekali dengan Teknologi Reverse Tumbling. Efeknya, mesin pengering ini tidak hanya mampu mengeringkan pakaian, tapi juga mampu menjaga kelembutan dan menjauhkan pakaian dari kerutan hingga 32%.
Dengan kata lain, menggunakan Dryer UltimateCare akan membuat Anda akan menghemat waktu dan uang yang lebih banyak karena proses menyetrika akan jauh lebih mudah dan cepat.
Selain itu, Dryer UltimateCare dilengkapi dengan program Fast 40, yang memungkinkan Anda untuk mengeringkan pakaian hanya dalam waktu 40 menit saja. Kemudian ada juga SensorDry, sensor cerdas yang akan menjaga pakaian tetap lembut, warnanya tetap cemerlang dan tetap nyaman dikenakan.
Jadi tidak ada pilihan lain, Dryer UltimateCare merupakan solusi terbaik untuk Anda yang membutuhkan mesin pengering hemat energi, dengan hasil maksimal.
>>> Baca lebih lanjut: Bagaimana cara menghemat daya listrik mesin cuci?